Pengaruh Internet Banking Dan Penerapan Good Corporate Governance (Gcg) Terhadap Profitabilitas Pada Perbankan Konvensional Peraih Digital Brand Awards 2018
Abstract
Nur As Dien Firdaus - NPM : A10160212 ; Pembimbing : Fia Dialysa Sulaksana, SE., MM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh internet banking dan penerapan Good Corporate Governance (GCG) pada perbankan peraih Digital Brand Awards 2018. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan tahunan perbankan peraih Digital Brand Awards 2018. Teknik penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah non probability sampling dengan metode sampling jenuh. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, analisis koefisien determinasi, uji t dan uji F. Program yang digunakan dalam menganalisis data menggunakan Eviews 9. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial internet banking berpengaruh terhadap profitabilitas sedangkan penerapan Good Corporate Governance (GCG) tidak berpengaruh terhadap profitabilitas. Secara simultan internet banking dan penerapan Good Corporate Governance (GCG) berpengaruh terhadap profitabilitas dan memberikan kontribusi pengaruh sebesar 41,63%.