PENGARUH SUSTAINABILITY REPORT TERHADAP RETURN ON ASSET (ROA) (Studi Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Tahun 2019-2021)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sustainability report terhadap Return On Asset (ROA) pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif verifikatif dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data pada penelitian ini diperoleh dengan cara melihat serta mencatat data yang bersumber dari laporan keuangan tahunan 13 perusahaan yang terdapat pada website resmi Bursa Efek Indonesia dan website resmi masing-masing perusahaan dan menggunakan studi kepustakaan. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan menggunakan aplikasi Eviews 12. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengungkapan sustainability report dimensi ekonomi tidak berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset (ROA) yang diproksikan dengan Return On Assets (ROA), sementara sustainability report dimensi lingkungan dan sosial berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan yang diproksikan dengan Return On Assets (ROA). Secara kelayakan model, sustainability report berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset (ROA) perusahaan